17 agustus 2020 kami Cikande Sepeda bersama dengan beberapa rekan dari komunitas WESGOWES Cikande merencanakan mengadakan gowes penghormatan dan pengibaran Sang Pusaka merah Putih di jembatan biru pamarayan karena hari ini adalah hari kemerdekaan negara kita tercinta, bisa dibilang upacara kemerdekaan ala goweser gitu deh. Sekaligus mengexplore jembatan biru barangkali bagi para goweser belum pernah kesana. Tempat yang lumayan bagus dan tenang untuk selfi.
Pukul 6.00 WIB kami memulai perjalanan menuju jembatan biru, kurang lebih 45 menit jika dari kawasan industri modern, titik kumpul keberangkatan. Personel dari modern 5 orang, dan 4 orang lagi sudah janjian langusng di lokasi Jembatan biru. Kali ini rekan dari WESGOWES yaitu mas Andri membawa Drone untuk shooting, nah dengan drone nya mas Andri ini benar-benar hasilnya sangat memuaskan, jembatan biru jadi benar-benar terexplore dan terlihat keindahannya. Ingin tau lebih jelas perjalanan dan proses pengibaran dan penghormatan sang Merah Putih saksikan video nya di channel kami.
Komentar
Posting Komentar