Team Cikande Sepeda bersama teman-teman dari Wesgowes Cikande yang kebetulan ingin gabung perjalanan ke Makam Keramat Solear berkumpul di depan Pabrik Kolorindo pukul 6.00 WIB. Rute melewati daerah Tarikolot lalu Nyompok dan Solear. Suasana masih sangat sejuk dan berkabut, genap 10 orang personel yang gowes : Arsi, Snuk, Coolpig, Amron, Dwi, Andi Nurdian, Yono, Qubil dan Obi.
Perjalanan aman terkendali kurang lebih jarak yang ditempuh dari Cikande ke Solear sejauh 23Km. Sampainya disana kita disambut oleh monyet-moyet yang ada disekitar makam, katanya sih sekitar 600 ekor lebih yang ada disana, dan para pedagang khususnya yang berjualan kacang. Untuk masuk kesana nya sih gratis akan tetapi para pedagang yang menawarkan kacang untuk memberi makan monyet-monyet disana agak sedikit membuat risih. Yang tidak hentinya menawarkan kacangnya.Tapi its okay 5 bungkus kacang seharga Rp.10.000,- cukup membuat tenang mereka.
Monyet ekor panjang di sekitar makam keramat solear |
berebut kacang dari para pengunjung |
Kurang lebih 2 jam bercengkrama dengan monyet-monyet disana kami memutuskan untuk pulang dan memilih jalur yang sebelumnya kita semua belum pernah lalui, sambil mencari sarapan. Melewati area Tebing Koja bermodalkan google map. Sungguh mengejutkan kita menjumpai jalan buntu yang di belah oleh aliran Sungai.
mumpung lewat koja foto dulu |
Tapi ada seorang pria menawarkan jasa penyebrangan menggunakan rakit dan kamipun menyebrangi sungai tersebut dengan rakit. Ternyata sebrang sudah masuk wilayah Maja.
Harga penyebrangan bisa di Nego |
Alhamdulillah semua sampai kerumah dengan selamat, dan perjalanan yang sangat seru sekali. Saksikan video perjalanan kami selengkapnya di Channel Cikande Sepeda
Komentar
Posting Komentar